Do’a Masuk Kamar Mandi Beserta Penjelasannya (Lengkap)

Posted on

Do’a Masuk Kamar Mandi Beserta Penjelasannya (Lengkap) – Mandi merupakan salah satu kegiatan yang sangat rutin untuk dilakukan manusia. Mandi merupakan menuangkan air ke seluruh badan untuk membersihkan badan baik dari kotoran hadats kecil maupun hadats besar.

Dalam Islam sendiri ada adab jika akan memasuki kamar mandi, salah satunya adalah dengan membaca do’a memasuki kamar mandi. Pada kesempatan kali ini Dutadakwah akan memberikan penjelasan mengenai do’a masuk kamar mandi beserta penjelasannya. Untuk itu, langsung saja kita simak penjelasannya sebagai berikut:

Do’a Masuk Kamar Mandi Beserta Penjelasannya (Lengkap)

Tahukah kalian bahwasanya setan dimanapun selalu ada dan selalu mengikuti manusia, terutama jika kita memasuki tempat yang kotor dan tidak suci yakni kamar mandi tempat yang disukai oleh setan. Oleh karena itulah Islam mengajarkan untuk selalu berdo’a untuk apapun yang akan kita lakukan. Berikut penjelasannya:

Mukodimah

السَّلَامُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهْ

الْحَمْدُ لِلَّهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ وَصَلَّى اللهُ وَسَلَّمَ  عَلَى أَشْرَافِ اْلأَنْبِيَاءِ وَالْمُرْسَلِيْنَ وَعَلَى أٰلِهِ وَصَحْبِهِ أَجْمَعِيْنَ، وَ بَعْدُ

Segala Puji bagi Allah SWT Tuhan seru sekalian ‘alam, Semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan Rahmat dan Salam-Nya ke haribaan Nabi Agung Muhammad s.a.w, keluarga dan shahabatnya semua, Amiin… Untuk mengambil singkatnya tentang Doa Masuk Kamar Kecil berikut inilah Uraiannya:

Do’a Masuk Kamar Mandi

اَللّٰهُمَّ اِنِّيْ اَعُوْذُبِكَ مِنَ الْخُبُثِ وَالْخَبَآئِثِ

“Alloohumma Innii A’uudzubka Minal Khubutsi Wal Khobaaitsi”

Artinya: “Ya Allah, sesungguhnya aku berlindung kepadamu dari segala kejahatan dan kotoran”

Do’a Keluar Kamar Mandi

الْحَمْدُ ِللهِ الَّذِىْ اَذْهَبَ عَنّى اْلاَذَى وَعَافَانِىْ

“Alhamdulillaahil-ladzii Adz-haba ‘Annil-adzaa Wa’aafaanii”

Artinya: “Dengan mengharap ampunanMu, segala puji milik Allah yang telah menghilangkan kotoran dari badanku dan yang telah menyejahterakan”

Adab Masuk dan Keluar Kamar Mandi

Sebagai seorang muslim yang menjunjung tinggi adab tentu kita harus mengetahui adab yang baik untuk memasuki kamar mandi, berikut penjelasannya:

  1. Ketika akan memasuki kamar mandi, hendaknya membaca Bismillahirrohmanirrohiim, agar ketika di dalam kamar mandi dijauhkan dari gangguan syeitan.
  2. Membaca do’a sebelum memasuki kamar mandi seperti yang sudah dituliskan diatas.
  3. Ketika akan memasuki kamar mandi, hendaknya kaki kiri terlebih dahulu yang masuk, hal tersebut dikarenakan kamar mandi merupakan tempatnya syeitan.
  4. Sebaiknya gunakan sandal atau alas kaki jika kita berada di dalam kamar mandi.
  5. Ketika berada di kamar mandi jangan bernyanyi atau berbicara keras, dan tidak melakukan kegiatan lain yang tidak seharusnya dilakukan di kamar mandi.
  6. Ketika berada di dalam kamar mandi dilarang membaca ayat-ayat Al-Qur’an atau mendengarkan ayat-ayat suci Al-Qur’an.
  7. Ketika ingin membuang air besar atau BAB, sebaiknya jangan membelakangi kiblat atau jangan menghadap kiblat. Sebaiknya arah menyampingkan kiblat,  sebagaimana Rasulullah s.a.w. bersabda: “Apabila seseorang dari kalian buang hajat, maka janganlah menghadap kiblat atau membelakanginya. Akan tetapi hendaknya ia menyamping dari arah kiblat”. (HR. Al-Bukhari).
  8. Jika sudah selesai membuang air besar atau hajat ataupun mandi siram atau alirkan air sampai benar-benar bersih.
  9. Sebaiknya jangan menjawab salam atau mengucapkan salam dari kamar mandi.
  10. Ketika kita berada di dalam kamar mandi, sebaiknya tutup pintu atau kunci pintu kamar mandi agar badan atau aurat kita tidak terlihat oleh orang lain.
  11. Ketika sudah selesai dan akan keluar dari kamar mandi sebaiknya dahulukan kaki kanan sambil membaca do’a  غُفْرَانَكَ yang artinya “Aku meminta ampun kepadaMu”.

Manfaat Membaca Do’a Masuk Kamar Mandi dan keluar Kamar Mandi

Adapun manfaat membaca do’a ketika akan memasuki kamar mandi dan juga ketika keluar kamar mandi adalah sebagai berikut:

  1. Sebagai Amal Ibadah. Segala sesuatu yang diawali dengan Bismillah atau do’a maka Allah akan menjaga dan perlindunganNya. Selain itu kita tentu mengikuti sunnah Rasulullah s.a.w. Maka doa dijadikan sebagai amal ibadah.
  2. Ketika memasuki kamar mandi, tentu kita akan mandi atau membuang hajat dan itu membuka aurat kita tentunya, oleh karena itu jika kita berdo’a sebelumnya maka atas izin Allah tidak akan terlihat aurat kita oleh jin dan setan. Selain itu juga dapat melindungi kita dari perbuatan buruk selama berada di kamar mandi.
  3. Dijauhkan dari perbuatan buruk, karena kamar mandi merupakan tempatnya setan dan bahkan tempat tinggalnmya setan. Dengan membaca do’a kita dapat terhindar dari perbuatan-perbuatan yang buruk.
  4. Kita tidak akan pernah tahu kapan kita akan kembali kepada Allah SWT (meninggal), jika ada orang yang meninggal di dalam kamar mandi, namun sebelum memasuki kamar mandi ia telah berdo’a maka insyaAllah akan meninggal dalam keadaan khusnul khotimah.
  5. Jika kita sudah melakukan pembuangan hajat, tentu hal tersebut dapat menjaga kesehatan kita. Maka saat sudah keluar memasuki kamar mandi hendaknya kita membaca do’a yang sudah dituliskan diatas, sebagai bentuk rasa syukur kita kepada-Nya karena telah menghilangkan kotoran dari tubuh kita.

Do'a Masuk Kamar Mandi Beserta Penjelasannya (Lengkap)

Jika Tidak Berdo’a Ketika Memasuki Kamar Mandi

Segala sesuatu yang diawali dengan do’a pasti akan dijaga dan dilindungi Allah SWT. Begitupun ketika memasuki kamar mandi yang merupakan tempat tinggal setan. Nah lalu bagaimana jika kita tidak berdo’a ketika memasuki kamar mandi?

Bagi orang yang tidak membaca do’a ketika memasuki kamar mandi akan mudah tergoda oleh syeitan baik itu syeitan laki ataupun perempuan. Sehingga akan mudah baginya melakukan sesuatu perbuatan yang buruk. Lain halnya dengan orang yang membaca do’a maka akan dilindungi oleh Allah SWT.

Nah itulah tadi penjelasan singkat mengenai; Do’a Masuk Kamar Mandi Beserta Penjelasannya (Lengkap). Semoga dapat bermanfaat dan menambah wawasan. Terimakasih 🙂

بِاللهِ التَّوْفِيْقُ وَالْهِدَايَةُ و الرِّضَا وَالْعِنَايَةُ وَالسَّلَامُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهْ